0 Komentar

Materi Ilmu Pengetahuan Alam kelas 5 pada bab pertama adalah gaya, dalam pembahasna materi gaya tersebut diantaranya ada pembahasan pengertian gaya, macam-macam gaya, mulai dari gaya gesek, gaya gravitasi, gaya magnet. Pembahasan lain juga terdapat materi pesawat sederhana.

Nah pada kesempatan kali ini, saya akan berbagi contoh naskah soal untuk kelas 5 dengan materi pelajaran IPA tentang gaya. Bagi bapak dan ibu guru yang sednag mencari contoh soal untuk ulangan atau latihan soala-soal bisa mendownload file soal IPA ini. Terdiri dari pilihan ganda 15 butir, isian singkat 10 butir, dan 5 butir soal essay. Berikut ini Contoh Soal IPA Kelas 5 (Gaya).

Contoh Soal IPA Kelas 5 (Gaya)

Contoh Soal IPA Kelas 5 (Gaya)

A. Pilihlah satu jawaban yang paling benar dengan cara memberi tanda silang (X) pada huruf a, b, c, atau d!

1. Jatuhnya buah kelapa ke tanah karena . . . .
a. gaya gesek
b. gaya magnet
c. gaya gravitasi
d. gaya gerak

2. Peristiwa mengangkat benda menggunakan gaya . . . .
a. gaya magnet
b. gaya gravitasi
c. gaya gerak
d. gaya otot

3. Gesekan antara dua permukaan pada benda menyebabkan terjadinya gaya . . . .
a. magnet
b. gravitasi
c. otot
d. gesek

4. Untuk memperkecil gaya gesek suatu benda dapat dilakukan dengan . . . .
a. mengeringkan pelumas
b. memasang roda
c. menggunakan bantalan peluru
d. memasang pul pada sepatu

5. Pemberian pul pada sepatu sepak bola bertujuan untuk . . . .
a. memperkecil gaya gesek
b. memperbesar gaya gesek
c. mempercepat gerakan
d. melicinkan sepatu

6. Semakin halus permukaan suatu benda menyebabkan gaya gesek . . . .
a. semakin kecil
b. semakin besar
c. semakin berat
d. semakin tinggi

7. Gambar di samping menunjukkan pembuatan magnet dengan cara . . . .
a. induksi
b. menggosok
c. elektromagnet
d. menempel

8. Benda-benda yang dapat ditarik kuat oleh magnet adalah . . . .
a. benda magnetis
b. benda non magnetis
c. ferromagnetis
d. pramagnetik

9. Jungkat-jungkit menggunakan pengungkit jenis . . . .
a. pertama 
b. kedua 
c. ketiga
d. keempat

10. Orang membuka botol menggunakan pengungkit jenis . . . .
a. pertama
b. kedua
c. ketiga
d. keempat

11. Benda berikut yang sukar ditarik magnet adalah . . . .
a. besi 
b. nikel 
c. baja
d. kaca

12. Pisau dan kapak merupakan contoh pesawat sederhana kelompok . . . .
a. tuas
b. roda
c. bidang miring
d. katrol

13. Penerapan tuas jenis ketiga tampak pada peristiwa . . . .
a. orang memecah kemiri
b. orang memancing ikan
c. anak-anak bermain jungkat-jungkit
d. orang mendorong gerobag beroda satu

14. Gambar di samping menunjukkan menggunakan . . . .
a. katrol tetap
b. katrol bebas
c. katrol bergerak
d. katrol majemuk

15. Berikut ini yang menggunakan prinsip roda adalah . . . .
a. sekrup
b. truk
c. tangga
d. gergaji

B. Isilah titik-titik di bawah ini dengan jawaban yang tepat!

1. Jalan pegunungan berkelok-kelok menggunakan prinsip . . . .
2. Benda-benda yang dapat ditarik magnet disebut . . . .
3. Astronaut dapat berjalan melayang karena . . . .
4. Magnet terdiri dari dua kutub, yaitu . . . . dan . . . .
5. Benda-benda yang mudah ditarik magnet, misalnya . . . .
6. Semain kecil gaya gesek benda maka benda mudah untuk . . . .
7. Gambar di bawah termasuk tuas jenis . . . .
8. Katrol yang terdiri dari katrol tetap dan katrol bebas adalah . . . .
9. Kutub-kutub senama akan saling . . .
10. Kutub-kutub tidak senama akan saling . . . .

C. Jawablah pertanyaan-pertanyaan berikut ini dengan benar!

1. Sebutkan keuntungan dan kerugian gaya gesek!
2. Sebutkan cara-cara pembuatan magnet beserta contohnya!
3. Apakah yang dimaksud dengan:
a. titik tumpu,
b. titik kuasa?
4. Sebutkan 4 macam pesawat sederhana! Jelaskan!
5. Sebutkan keuntungan bidang miring!

Bagi bapak dan ibu guru yang ingin memiliki filenya silahkan unduh terlebih dahulu Contoh Soal IPA Kelas 5 (Gaya) di bawah ini.

Contoh Soal IPA Kelas 5 (Gaya)




Lihat Contoh Soal Lain :




Posting Komentar

 
Top